AktualTimes.com, Peristiwa – Turnamen Sepak Bola Bupati Cup I, rencananya nanti akan kembali secara resmi dibuka oleh Bapak Sam Sachrul Mamonto S.Sos,M.Si, Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), pada Rabu (21/09) mendatang.
Sebagaimana yang disampaiakn oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Boltim, Sogol Mamonto sewaktu menyampaikan sambuatannya dilokasi pelaksanaan Turnamen Bupati Cup. Tepatnya, dilapangan kali Mas Desa Paret, Kecamatan Kotabunan, Senin (19/09) sore hari tadi.
“Setidaknya, hari rabu, secara resmi bapak bupati akan membuka kegiatan ini,” ungkap Kadispora.
Selain itu, Kadispora juga menerangkan bahwa saat ini Bupati Sam Sachrul Mamonto S.Sos, M.Si sedang berada diluar kota. Tepatnya, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) bersama dengan Ketua Umum Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Nasdem dikota Menado.
“Karena beliau, ada kegiatan yang sangat penting dan tidak boleh ditinggalkan. Yaitu urusan terkait partai, Rakor pasangan dari ketua umum DPD partai nasdem di menado hingga hari rabu,” bebernya.
Diakhir sambutannya, Kadispora berpesan kepada seluruh peserta turname yang akan berlaga pada hari ini (Laga Perdana), untuk dapat menujukan sportifitas mereka, karena akan ada seleksi dalam gelaran turnamen tersebut.
“Kepada seluruh peserta, dalam kegiatan ini akan mengambil seluruh dari pada atlit yang terbaik, jadi ada pemilihan dalam turnamen ini, persiapan dalam kegiatan porprov, jadi tunjukan sportifitas kalian,” pungkasnya.