AktualTimes.com, Organisasi – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Senin (25/09/2023) pagi hari tadi, menerima kunjungan TP-PKK bersama tim penilai lomba PKK Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Kegiatan tersebut dilaksanakan tepatnya di Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Tutuyan Induk, Kecamatan Tutuyan. Nampak, sejumlah tarian khas daerah disuguhkan dalam agenda ini.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua TP-PKK Boltim Ny. Seska Ervina Budiman S.Sos diawal sambutannya menuturkan ucapan selamat datang kepada rombongan TP-PKK bersama tim penilai lomba PKK Provinsi.

Foto: Seska Ervina Budiman Ketika Menyampaikan Sambutannya,
“Bapak Ibu, tim penilai yang kami hormati, kami mengucapkan selamat datang kepada ketua tim penilai beserta rombongan di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur yang permai ini,” ucap Seska.
Lanjut Seska, pada kesempatan tersebut dirinya tidak lupa mengulas keindahan alam yang dimiliki oleh Boltim tercinta kita ini, kepada para tamu Kabupaten saat itu.
Ia bertutur, bila kedepannya nanti dirinya dapat mengundang TP-PKK Provinsi untuk bersama-sama menapakkan kaki diatas indahnya kekayaan alam yang ada di Boltim.

Foto: Ketika Mempersembahkan Tarian Khas Daerah, Yakni Tarian Dana-dana.
“Kalau ada kesempatan, saya ingin sekali, bisa hadir di Boltim, torang bisa jalan-jalan. Bisa lihat, bagaimana ini cahaya Boltim yang sudah dikatakan oleh Pak Sekda tadi bahwa Boltim itu adalah sepotong surga,” ajak Seska.
Tak hanya itu, yang lebih menggoda lagi, adalah ketika ia menerangkan bila kindahan alam yang dimiliki Boltim mengakar dari pantai hingga ke pegunungan.
“Kami punya daerah pesisir dan juga punya daerah pegunungan. Pantainya indah, dan danaunya juga indah,” tambah Seska.

Foto: Seska Ervina Budiman Bersama Jajaran TP-PKK dan Tim Penilai Lomba PKK Bersama Jajaran Kelapa SKPD Boltim.
Masih pada lajur agenda saat itu, Seska kepada seluruh tamu dan undangan menegaskan bila kunjungan tersebut merupakan moment yang sangat penting baginya beserta jajaran.
“Hari ini merupakan moment yang sangat penting bagi tim penggerak PKK Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, dimana pada hari ini kami telah siap untuk melakukan penilaian pada lima kategori yang akan dilombakan,” terang seska.
Seska pula mengatakan, bahwa moment-moment seperti ini, menurutnya telah mendongkrak semangat TP-PKK Kabupaten Boltim untuk lebih meningkatkan lagi tingkat kreatifitas mereka didalam berkreasi guna melahirkan inovasi-inovasi yang lebih baik kedepannya. Serta, optimisme dan saling memapah satu sama lain untuk prestasi yang lebih tinggi lagi dari tahun-tahun sebelumnya.

Foto: Pesembahan Tarian Kabela, Tarian Penjemputan Tamu.
“Sebagai memenang juara satu lomba pada dua kategori tahun 2021, dan pemenang 3 kategori ditahun 2022, hal ini telah memacu semangat kami untuk berbenah dan lebih maju lagi untuk bisa meraih prestasi lebih baik ditahun 2023,” sambugnya lagi.
Di samping itu, Seska pula menaruh harapan agar ditahun ini, TP-PKK Boltim dapat meraih capaian prestasi seperti yang diharapkan, dan lebih dari tahun-tahun kemarin.
“Juara yang kami dapatkan dari tahun-tahun sebelumnya mungkin bisa lebih ditingkatkan ditahun yang sekarang ini di 2023,” pungkasnya.